Mengapa Sepatu Cepat Rusak? Mungkin ini Alasannya!

Sepatu mempunyai peranan penting dalam hidup kita. Selain berguna sebagai alas kaki, sepatu juga memiliki nilai fashion dan keindahan. Sebelum membeli sepatu, biasanya kita memilih dan mempertimbangkan model sepatu yang cocok untuk kita. Namun, tak kalah penting untuk memilih sepatu berdasarkan kualitas bahan. Umumnya, sepatu diproduksi dengan berbagai bahan, seperti kulit asli, kulit sintetis, suede, kanvas, dan karet. Oleh karena itu, penting untuk research bahan apa yang berkualitas, serta kegunaan dari masing-masing jenis sepatu.
Lalu, mengapa kita sudah memilih sepatu dengan kualitas bahan terbaik, namun tetap cepat rusak? Mungkin beberapa dari kalian masih sering mempertanyakan hal tersebut. Nah, gak perlu bingung. Beberapa kemungkinan di bawah ini mungkin menjadi salah satu alasan sepatu kamu cepat rusak. Yuk simak sampai habis!
Metode Pencucian Salah
Faktor paling umum adalah salah metode pencucian sepatu. Mencuci sepatu memang bukanlah hal yang mudah, namun bukan berarti mustahil. Kita perlu mengetahui jenis atau bahan dari sepatu kita, lalu dicuci sesuai bahan dan kondisi sepatu tersebut. Contohnya, sepatu kulit wajib dicuci dengan menggunakan sikat lembut atau sikat khusus sepatu kulit, atau sepatu suede wajib disikat dengan sikat khusus sepatu suede. Dengan cara dan metode yang keliru, tentu bisa merusak sepatu secara ringan, bahkan permanen.
Dijemur di Bawah Sinar Matahari
Faktor kedua adalah dijemur di bawah sinar matahari terik. Faktor ini menjadi salah satu yang paling umum dan jarang diketahui oleh khalayak masyarakat. Sinar UV dari matahari akan merusak warna pada sepatu. Lebih baik, setelah sepatu dicuci, keringkan secara alami dengan suhu ruangan, atau bisa juga menggunakan kipas angin.
Dikeringkan dengan Hair Dryer
Kesalahan metode pengeringan lainnya adalah menggunakan hair dryer. Suhu panas dari hair dryer dapat merusak material sepatu. Sebaiknya gunakan kipas angin untuk mempercepat pengeringan sepatu.
Mencuci dengan Cara Direndam
Salah satu kesalahan metode pencucian sepatu adalah merendam sepatu ke dalam air. Jika kamu berpikir dengan merendam sepatu bisa menghilangkan debu dan kotoran, sebaiknya ubah pikiran kamu. Merendam sepatu ke dalam air akan menyebabkan lem pada sepatu menjadi rusak. Hal ini yang membuat sol sepatu bisa copot atau lepas.
Metode Penyimpanan Salah
Selain metode pencucian dan pengeringan, alasan sepatu kamu rusak mungkin ada di metode penyimpanan. Metode penyimpanan sepatu menjadi hal penting dalam merawat sepatu. Simpan sepatu dalam rak atau tempat yang bersikulasi udara yang cukup, jauhi dari sinar matahari, serta di tempat yang tidak terlalu tertutup. Jika kita menaruh sepatu kita di tempat yang tidak memiliki sirkulasi udara, sepatu akan menjadi lembab, bahkan bisa berjamur dan berbau tidak sedap.
Kita bisa menaruh silica gel di dalam sepatu, guna menyerap kelembapan di sekitar sepatu. Selain itu, masukan sepatu ke dalam dust bag atau kantung debu untuk melindungi sepatu dari debu atau kotoran.